Ketika saya sakit, sedianya ada satu hal yang ingin saya tuliskan pada kalian mengenai album terbaru Girls Generation ini. Dulu saya pernah menulis bahwa saya akan memperlihatkan pada kalian soal bentuk paket album I Got A Boy. Katanya kan ada 10 pilihan cover, 9 cover personal dan 1 cover grup, dan ternyata itu memang benar. Saat saya sakit, saya melihat packaging CD-nya dan saya langsung berpikir bahwa album ini akan membuat banyak Sone geleng2 kepala. Bayangkan, ada satu album, cover-nya ada 10 macam. Isinya mungkin sama, lagu2nya pasti sama, tapi bonusnya beda2 per CD. Gimana nggak bikin pusing tuh ? Beli satu CD saja sudah mahal, gimana kalau kemudian seolah-olah Anda harus membeli sepuluh CD-nya. Mungkin kalau buat Sone sejati yang berduit, ini bukan masalah. Tapi kalau buat Sone yang lagi seret ? Wah, pusing sembilan keliling mereka. Tapi memang inilah kenyataan yang harus dihadapi oleh para Sone, bukan hanya di sini, tapi di seluruh dunia, di mana mereka mendapati CD album terbaru idola mereka, terdiri atas 10 pilihan cover dengan variasi photobook yang berbeda. Tentunya hanya ada 10 variasi photobook, tidak lebih dari itu. Jelas ini sesuatu yang bikin pusing para Sone. Ditambah lagi untuk cover personal-nya dijual secara acak. Mendapatkan cover yang diinginkan oleh para Sone pun seakan menjadi "permainan keberuntungan" untuk mereka. Jelas saja, untuk mendapatkan cover dengan bias yang diinginkan itu peluangnya 1/10. Hanya satu kemungkinan dari setiap cover yang ada. Tapi bukan berarti peluangmu tertutup. Kalau kalian membelinya pada waktu yang tepat, bukan tidak mungkin Anda mendapatkan apa yang Anda inginkan. Well, mengenai seperti apa packaging album I Got A Boy ini, saya sudah memiliki gambar2nya, yang bisa memberi kalian gambaran soal packaging album ini yang bikin geleng2 kepala itu. Inilah gambar2nya...
Well, kalau saya melihat ini semua, kesannya seperti melihat kumpulan komik. Kita seakan mengumpulkan sebuah kumpulan komik yang sangat terkenal. Seperti itulah packaging dari album I Got A Boy. Seperti yang saya katakan, ada 10 pilihan cover, sembilan cover personal dan 1 cover grup, dan semua CD ini memiliki bonus photobook yang berbeda-beda, berdasarkan personil yang ada di dalam cover itu. Setiap photobook yang ada dalam CD itu memiliki tebal 40 halaman, sehingga bisa saja ada 400 gambar di sana, kecuali jika dipotong dengan lembaran lirik lagu, credit, ucapan terima kasih, dan lain sebagainya. Harga satu CD ini di Korea sekitar 20000 won (200000 rupiah), tapi di beberapa toko ada yang menjual dengan hanya 16300 won saja (163000 rupiah). Di Indonesia sendiri, menurut info2 yang ada mengenai pre-order CD ini, harga dari satu CD ini 180000 rupiah, dan jika memilih cover personal, itu akan diacak, meskipun ada juga yang bisa menyediakan pengaturan pilihan cover-nya. Kalau memesan semuanya, harganya menjadi 1600000 rupiah, atau satu CD 160000 rupiah. Memang lebih murah, tapi harganya lebih mahal. Sampai jutaan soalnya... mengenai spesifikasi dari CD ini, CD ini tidak lagi memakai kotak berbentuk tin case, melainkan acryllic case. CD ini kalau tidak salah, lebih besar daripada CD The Boys, album mereka sebelumnya, tapi lebih ringan daripada CD itu. Maklum, karena memakai case dengan bahan yang lebih ringan. Acryllic case sebelumnya pernah dipakai untuk CD mini album Girls Generation TTS, Twinkle. Soal banyaknya pilihan cover CD ini, memang ada banyak pilihan yang bisa diatur. Anda bisa berstrategi di sini. Anda bisa membeli semuanya, Anda bisa membeli dua CD saja, CD dengan cover pilihan Anda dan CD dengan cover grup, tapi untuk ini Anda harus membelinya di tempat yang bisa mengatur pilihan cover CD-nya, Anda bisa memakai pilihan "nothing to lose" dengan membebaskan pilihan cover CD personalnya, terserah tokonya, atau pilihan netral, membeli CD dengan cover grup. Saya pikir pilihan terakhir bisa dicoba. Tapi itu semua terserah kalian, tergantung bagaimana rencana kalian dan bagaimana kondisi kantong kalian. Strategi seperti itu bukan tidak mungkin bisa dicoba, untuk mendapatkan CD yang kalian inginkan, tapi tidak harus menguras kantong kalian terlalu banyak. Bisa disesuaikan, sesuai dengan bagaimana kondisi kalian. Itu bisa diatur seperti itu. Pokoknya semua terserah kalian untuk mendapatkannya.
Baiklah, saya pikir segini saja tulisan saya kali ini, semoga bisa memberikan informasi baru untuk kalian semua, mengenai tempat yang bagus untuk pre-order CD ini, baik yang mau beli semuanya, satuan, atau dalam jumlah besar, saya mungkin bisa mengusulkan untuk pre-order di Melodiary. Mereka membuka pre-order CD ini dengan berbagai pilihan yang bisa diatur, mulai dari jumlahnya, cover pilihannya, hingga berbagai hal yang lain. Kalian mungkin bisa mencobanya di sana. Besok, album ini akan resmi dirilis, dan pada saat itu, kita sudah masuk tahun baru. Mungkin ini adalah posting terakhir saya di tahun 2012, dan kelanjutan posting2 ini akan ada di tahun berikutnya. Mudah2an tahun depan bisa jadi tahun yang baik untuk kita semua, dan juga saya. Oke, saya pikir cukup, sekarang saatnya saya untuk mengakhiri posting ini, sekian posting saya, Happy Enjoy, dan Selamat (Menjelang) Tahun Baru!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar