Seperti yang saya tulis sebelumnya, saya akan membuat posting khusus yang berhubungan dengan pembalap Lotus F1 Team. Kebetulan saya mendapatkan banyak foto tentang mereka dari Facebook. Saya pikir akan bagus jika saya postingkan foto2 itu di blog ini. Dalam tulisan saya sebelumnya sudah saya kasih tahu tentang para pembalap Lotus F1 Team. Total ada lima pembalap, pembalap utamanya adalah Kimi Raikkonen dan Romain Grosjean, sementara pembalap cadangannya, atau test driver-nya adalah Davide Valsecchi, Jerome D'Ambrosio, dan Nicolas Prost. Dalam posting ini akan saya perlihatkan seperti apa para pembalap Lotus F1 Team ini dengan pakaian balap baru buatan Alpinestars, melalui foto2 yang saya dapatkan, sekaligus juga profil mereka. Langsung saja, ini dia...
Kita akan mulai dari para pembalap utama. Ada Kimi Raikkonen dan Romain Grosjean, saya akan profilkan dulu setiap pembalapnya, dan lalu dilanjutkan dengan gambarnya.
Kimi Raikkonen adalah pembalap utama Lotus F1 Team. Musim ini menandai tahun keduanya sejak kembali ke Formula 1 tahun lalu. Lahir di Espoo, Finlandia, tanggal 17 Oktober 1979. Hanya mengikuti 23 balapan selama karir juniornya, dengan memenangi 13 di antaranya, ia mendapat kesempatan tes bersama tim Sauber pada tahun 2001, dan kemudian dikontrak sebagai pembalapnya, meskipun sempat dikritik karena ia masih belum berpengalaman. Setelah menjalani musim yang sukses di Sauber, tahun 2002 ia pindah ke McLaren sebagai pengganti dari seniornya, Mika Hakkinen. Dua kali menjadi runner-up juara dunia Formula 1, tahun 2003 dan 2005, ia lalu pindah ke Ferrari pada 2007, dan langsung mencetak sukses menjadi Juara Dunia Formula 1 di tengah skandal yang mewarnai Formula 1 saat itu. Ia membalap di Ferrari hingga 2009, dan pada tahun 2010-2011, ia berkarir di World Rally Championship. Ia juga sempat mencoba balap NASCAR di Amerika Serikat, turun di Camping Truck Series dan Nationwide Series. Pada akhir tahun 2011 Kimi Raikkonen diumumkan membalap untuk Lotus F1 Team, menandai kembalinya ke Formula 1. Di musim itu, ia menempati peringkat ketiga klasemen akhir pembalap, dan menjadi satu2nya pembalap yang selalu finish pada semua balapan di musim itu, mencetak poin di 19 dari 20 balapan yang digelar. Kimi dikontrak dua tahun di Lotus F1 Team, dan musim ini akan memakai nomor start 7.
Pembalap berikutnya adalah Romain Grosjean. Lahir di Geneva, Swiss, tanggal 17 April 1986. Ia membalap dengan bendera Perancis, meskipun ia sehari-harinya tinggal di Swiss. Di balapan feeder, ia sangat terkenal dan punya banyak prestasi. Ia adalah Juara Formula Renault Swiss 1.6 2003, Juara Formula Renault 2005, Juara Formula 3 Euroseries 2007, Juara GP2 Asia Series 2008 dan 2011, Juara AutoGP 2010, dan Juara GP2 Series 2011. Ia adalah salah satu pembalap binaan Renault, berkat hasil dan potensinya saat di Formula Renault. Pernah keluar-masuk Formula 1, ia pernah membalap di Formula 1 untuk tim Renault tahun 2009 sebagai pengganti Nelson Piquet Jr. Pernah menjadi tester untuk produsen ban Pirelli pada 2010, dan pernah aktif dalam balap mobil sport, ikut dalam FIA GT1 World Championship 2010 dan juga ikut balapan 24 Hours of Le Mans pada tahun yang sama. Membalap di GP2 Series dari tahun 2008 hingga 2011, menjadi juara pada tahun 2008 dan 2011. Tahun 2012, ia membalap untuk Lotus F1 Team. Berbeda dengan rekan satu timnya, Romain Grosjean lebih banyak sial saat balapan. Ia sering terlibat dalam beberapa insiden, dan pernah diskors satu balapan karena memicu tabrakan beruntun di GP Belgia 2012. Mendapat julukan "First Lap Nutcase" dari Mark Webber, Grosjean finish ke-8 di klasemen akhir pembalap musim lalu, dengan total 96 poin. Podium yang ia raih di GP Bahrain 2012 membuatnya menjadi pembalap Perancis pertama setelah Jean Alesi pada tahun 1998, yang meraih podium dalam balapan Formula 1. Pada akhir tahun 2012, ia meraih gelar "Champions of Champions" dalam Race of Champions 2012, setelah di final mengalahkan Tom Kristensen. Ia juga berhasil mengantarkan Tim Perancis menjadi runner-up Nations Cup pada event yang sama. Sehari setelah menjuarai Race of Champions 2012, ia resmi diumumkan sebagai pembalap kedua Lotus F1 Team untuk musim 2013. Ia akan memakai nomor start 8 musim ini.
Itu tadi tentang pembalap utama dari Lotus F1 Team. Sekarang yang akan saya jelaskan berikutnya adalah mengenai para pembalap cadangan atau tester dari tim ini. Ada tiga orang pembalap cadangan atau tester di sini, yaitu Davide Valsecchi, Jerome D'Ambrosio, dan Nicolas Prost. Akan saya jelaskan satu per satu profil mereka, sekaligus juga dengan foto2nya.
Davide Valsecchi adalah pembalap ketiga Lotus F1 Team. Sejak kursi mobil Formula 1 dalam sebuah tim hanya diisi oleh dua pembalap, maka tugas pembalap ketiga adalah sebagai pembalap cadangan dan tester mobil dalam sebuah event testing Formula 1. Biasanya pada awal musim. Davide Valsecchi lahir tanggal 24 Januari 1987 di Eupilio, Italia. Ia adalah Juara GP2 Series musim lalu, bersama tim DAMS. Ia membalap di GP2 Series sejak 2008, dan prestasinya terus menanjak setiap musimnya. Ia juga pernah ikut GP2 Asia Series dan menjadi juara pada musim 2009-2010. Pada tahun 2011, ia harus menyerahkan titel juara GP2 Asia Series itu pada Romain Grosjean. Valsecchi memiliki beberapa kali pengalaman tes mobil Formula 1, bersama Hispania Racing pada tahun 2010 dan menjadi pembalap sesi latihan di Team Lotus, yang sekarang menjadi tim Caterham. Setelah menjadi Juara GP2 Series 2012, ia membidik karir membalap di Formula 1, seperti kebanyakan juara2 sebelumnya. Dan, perjuangannya di Formula 1 dimulai dengan menjadi pembalap cadangan untuk Lotus F1 Team musim ini.
Pembalap cadangan berikutnya adalah Jerome D'Ambrosio. Pembalap ini sudah duluan menjadi pembalap cadangan Lotus F1 Team pada musim lalu, bahkan sempat turun balapan di GP Italia 2012 menggantikan Romain Grosjean yang kena skorsing. Pembalap ini lahir di Etterbeek, Belgia, tanggal 27 Desember 1985. Pernah membalap di Formula Renault, Euroseries 3000, Formula Master, GP2 Series dan GP2 Asia Series, sebelum membalap di Formula 1 pada tahun 2011 bersama Marussia Virgin Racing. Ia juga sempat menjadi test driver untuk Virgin Racing pada tahun 2010. Selain menjadi test driver Lotus F1 Team, ia juga bertugas sebagai komentator untuk Sky Sports F1 saat sesi latihan, balapan GP2 Series, dan balapan GP3 Series. Ia juga menjadi komentator balap untuk saluran Belgia berbahasa Perancis, RTBF. Ia juga menjadi salah satu pembalap yang pertama kali mencoba sirkuit baru GP Amerika Serikat, Circuit of the Americas di Austin, Texas, pada hari pembukaannya. Musim ini, ia kembali bertugas sebagai test driver Lotus F1 Team.
Pembalap terakhir adalah Nicolas Prost. Dalam susunan pembalap Lotus F1 Team, ia adalah Development Driver. Dari nama belakangnya, Anda akan langsung tahu bahwa ia adalah anak dari Juara Dunia Formula 1 empat kali, Alain Prost. Ia lahir di Saint-Chamond, Perancis, tanggal 18 Agustus 1981. Ia mengawali karir balapnya pada usia 22 tahun, pada Formula Campus. Ia pernah membalap di Formula 3 Spanyol, Euroseries 3000, A1 Grand Prix, 24 Hours of Le Mans, European Le Mans Series, Andros Trophy, dan FIA World Endurance Championship. Ia mengetes Formula 1 pertama kali bersama Renault pada tahun 2010 dan sejak itu ia selalu menjadi bagian dari tim tersebut, hingga sekarang.
Seperti itulah profil para pembalap Lotus F1 Team musim ini. Mulai dari pembalap utama hingga pembalap cadangannya sudah saya jelaskan. Ini membuktikan bahwa dalam satu tim Formula 1, tidak hanya pembalap utama saja yang bekerja, tapi juga ada pembalap2 lain yang bertugas dalam bidang lain, untuk membantu tim dalam mengembangkan mobil mereka selama satu musim ini. Mudah2an penjelasan ini bisa bermanfaat untuk kalian semua, dan semoga kalian bisa mengerti semua penjelasan saya di sini. Baiklah, saya pikir segini saja tulisan saya kali ini, semoga bisa memberi informasi baru untuk kalian, khususnya untuk para penggemar Formula 1. Sekarang saatnya saya untuk mengakhiri posting ini, sekian posting saya, dan Happy Enjoy!
Davide Valsecchi adalah pembalap ketiga Lotus F1 Team. Sejak kursi mobil Formula 1 dalam sebuah tim hanya diisi oleh dua pembalap, maka tugas pembalap ketiga adalah sebagai pembalap cadangan dan tester mobil dalam sebuah event testing Formula 1. Biasanya pada awal musim. Davide Valsecchi lahir tanggal 24 Januari 1987 di Eupilio, Italia. Ia adalah Juara GP2 Series musim lalu, bersama tim DAMS. Ia membalap di GP2 Series sejak 2008, dan prestasinya terus menanjak setiap musimnya. Ia juga pernah ikut GP2 Asia Series dan menjadi juara pada musim 2009-2010. Pada tahun 2011, ia harus menyerahkan titel juara GP2 Asia Series itu pada Romain Grosjean. Valsecchi memiliki beberapa kali pengalaman tes mobil Formula 1, bersama Hispania Racing pada tahun 2010 dan menjadi pembalap sesi latihan di Team Lotus, yang sekarang menjadi tim Caterham. Setelah menjadi Juara GP2 Series 2012, ia membidik karir membalap di Formula 1, seperti kebanyakan juara2 sebelumnya. Dan, perjuangannya di Formula 1 dimulai dengan menjadi pembalap cadangan untuk Lotus F1 Team musim ini.
Pembalap cadangan berikutnya adalah Jerome D'Ambrosio. Pembalap ini sudah duluan menjadi pembalap cadangan Lotus F1 Team pada musim lalu, bahkan sempat turun balapan di GP Italia 2012 menggantikan Romain Grosjean yang kena skorsing. Pembalap ini lahir di Etterbeek, Belgia, tanggal 27 Desember 1985. Pernah membalap di Formula Renault, Euroseries 3000, Formula Master, GP2 Series dan GP2 Asia Series, sebelum membalap di Formula 1 pada tahun 2011 bersama Marussia Virgin Racing. Ia juga sempat menjadi test driver untuk Virgin Racing pada tahun 2010. Selain menjadi test driver Lotus F1 Team, ia juga bertugas sebagai komentator untuk Sky Sports F1 saat sesi latihan, balapan GP2 Series, dan balapan GP3 Series. Ia juga menjadi komentator balap untuk saluran Belgia berbahasa Perancis, RTBF. Ia juga menjadi salah satu pembalap yang pertama kali mencoba sirkuit baru GP Amerika Serikat, Circuit of the Americas di Austin, Texas, pada hari pembukaannya. Musim ini, ia kembali bertugas sebagai test driver Lotus F1 Team.
Pembalap terakhir adalah Nicolas Prost. Dalam susunan pembalap Lotus F1 Team, ia adalah Development Driver. Dari nama belakangnya, Anda akan langsung tahu bahwa ia adalah anak dari Juara Dunia Formula 1 empat kali, Alain Prost. Ia lahir di Saint-Chamond, Perancis, tanggal 18 Agustus 1981. Ia mengawali karir balapnya pada usia 22 tahun, pada Formula Campus. Ia pernah membalap di Formula 3 Spanyol, Euroseries 3000, A1 Grand Prix, 24 Hours of Le Mans, European Le Mans Series, Andros Trophy, dan FIA World Endurance Championship. Ia mengetes Formula 1 pertama kali bersama Renault pada tahun 2010 dan sejak itu ia selalu menjadi bagian dari tim tersebut, hingga sekarang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar