Minggu, 11 Desember 2011

HISTORY OF GIRLS GENERATION

Baru saja tadi malam sebelum menonton El Clasico saya menemukan artikel ini di Kaskus. Ini tentang sejarah Girls Generation. Mungkin ada Sone yang sudah tahu seperti apa sejarah dari grup ini, tapi mungkin ada juga beberapa Sone lain yang belum mengetahui seperti apa sih proses terbentuknya sebuah girlband Korea yang mungkin paling terkenal ini. Sekarang, saya akan ceritakan seperti apa sejarah dari Girls Generation.
Memang benar kata para Sone yang dulu suka ngeledek girlband2 lokal, kalau untuk membentuk sebuah girlband yang bagus, butuh waktu yang lama. Melihat girlband2 lokal yang tiba2 muncul dan langsung meraih kesuksesan, banyak kesan yang mengatakan bahwa sukses mereka instan. Tapi jangan salah, kalau girlband2 lokal ini juga punya proses dan sejarahnya sendiri. Sama halnya dengan Girls Generation, yang memang butuh waktu yang sangat lama untuk dapat terbentuk dan terkenal seperti sekarang ini. Memang proses dan sejarah girlband2 lokal ini lebih cepat daripada Girls Generation, tapi tidak ada salahnya juga kan, buat mereka mencoba ? Toh juga pada akhirnya mereka juga sukses, meskipun untuk sekarang ini, atau sejauh ini, mereka belum sesukses Girls Generation yang saat ini suksesnya sudah kemana-mana.
Ketika saya menemukan artikel ini di Kaskus, barulah saya bisa menyadari kenapa para Sone agak sedikit skeptis pada awalnya saat melihat girlband2 lokal ini tampil pertama kali. Itu karena girlband2 lokal memiliki proses yang singkat, bukan instan, untuk terbentuk dan meraih kesuksesan, sementara Girls Generation butuh waktu yang lama, mulai dari pembentukannya hingga kesuksesannya. Saya bisa mengerti kalau banyak Sone yang tidak menyukai girlband2 lokal yang kesannya instan dan berusaha untuk mengikuti Girls Generation, tapi bukankah mencoba untuk memberikan sesuatu yang terbaik itu lebih baik ? Tidak ada salahnya kok. Seharusnya kita menyadari bahwa semua hal yang terjadi di dunia ini punya proses dan sejarahnya masing2, termasuk juga girlband2 lokal dan Girls Generation, atau bahkan girlband2 Korea lainnya. Soal panjang-pendeknya durasi proses dan sejarah awal mereka, itu tidak jadi masalah, karena pada akhirnya, tujuan mereka sama, yaitu ingin menghibur orang yang ada di sekitar mereka, dan berusaha untuk memajukan dunia musik di negara/wilayah mereka masing2. Setiap orang sukses dengan caranya sendiri2. Jadi, ada baiknya kita menghargai setiap usaha yang dilakukan oleh semua orang, karena perjuangan setiap orang untuk mencapai kesuksesan dan kebahagiaan itu berbeda-beda, dan itulah yang membuat dunia ini menjadi unik.
Baiklah, sekian pengantarnya. Sekarang kita akan langsung bercerita tentang sejarah Girls Generation. Girls Generation lahir dari sebuah proyek besar yang dilakukan oleh SM Entertainment untuk membuat sebuah girl group yang sukses, dan ini sudah berlangsung sejak 2005. Apakah pada awalnya, sejak pertama dibentuk, atau masih dalam bentuk konsep, girl group ini sudah beranggotakan sembilan orang ? Tidak. Pada awalnya, SMEnt memasang 11 orang untuk menjadi konsep girl group-nya. Ketika pertama kali dibentuk, personilnya adalah sebagai berikut: Lee Yeon Hee, Hwang Bo Ra, Bae Seok Bin, Zhang Liyin, Jessica Jung, Kim Hyo-Yeon, Kwon Yu-Ri, Choi Soo-Young, Im Yoon-A, Seo Ju-Hyun, dan Kim Ye-Jin. Sebagai leader, ditunjuk Lee Yeon Hee, dan sebagai maknae (youngest person) adalah Kim Ye-Jin. Ini masih pertama sekali, dan belum terbentuk Girls Generation. Masih jauh dari itu. Sangat-sangat jauh. Pada saat itu, SMEnt sudah mengeluarkan Super Junior (Super Junior sudah aktif sejak 2005) dan lalu mereka ingin membuat grup yang berkonsep sama, namun dengan personil cewek, sebagai pendamping Super Junior. Konsepnya pada saat itu adalah 11 orang dan semuanya diambil dari murid trainee senior. Tapi formasi 11 orang yang tertulis di atas tidak bertahan lama. Pergantian pertama pun dilakukan, masuklah Seo Hyun-Jin, Park So-Yeon, Stella Kim, Jang Ha-Jin, dan Lee Hwan-Hee. Mereka menggantikan Lee Yeon Hee, Hwang Bo Ra, Bae Seok Bin, Zhang Liyin, dan Kim Ye-Jin. Kalian pasti tahu siapa yang masih bertahan di dalam grup konsep yang masih dalam pengembangan ini. Personilnya kini sekarang adalah Seo Hyun-Jin, Park So-Yeon, Jessica Jung, Kim Hyo-Yeon, Kwon Yu-Ri, Choi Soo-Young, Stella Kim, Im Yoon-A, Jang Ha-Jin, Seo Ju-Hyun, dan Lee Hwan-Hee. Sebagai leader ditunjuk Seo Hyun-Jin, dan maknae-nya ada dua orang, yaitu Seo Ju-Hyun dan Lee Hwan-Hee, yang sama2 kelahiran 1991. Beberapa informasi dari formasi grup ini adalah Seo Hyun-Jin adalah main vocal sekaligus maknae dari grup MILK, yang sayangnya kemudian bubar. Selain itu juga ada Stella Kim, gadis keturunan Korea-Amerika yang tidak hanya menjadi main vocal tapi juga dijadikan "image" grup, sama seperti Im Yoon-A. Yang menarik dari grup ini adalah... nama grupnya yang cukup unik, yaitu "Seo Hyun-Jin Group" (seperti nama perusahaan saja) Namun kemudian karena alasan tertentu, SMEnt mengganti personil tertua dan personil termuda dalam grup. Seo Hyun-Jin dan Lee Hwan-Hee kemudian digantikan oleh trainee yang sebenarnya masih baru, baru dilatih sekitar dua tahun, yaitu Kim Tae-Yeon dan Stephanie Hwang. Pada formasi ini, konsepnya sudah mendekati Super Junior. Para netizen (internet citizen) Korea bahkan menamainya "Super Girls". SMEnt pun juga bahkan sudah membuat team photo mereka. Dalam konsep ini, Park So-Yeon diangkat sebagai leader, karena dia yang paling tua, sementara untuk maknae-nya, ditunjuk Seo Ju-Hyun. Sebagai main vocal, ditunjuklah Soyeon, Taeyeon, Jessica, Stephanie, Stella, dan Juhyun. Sebagai main dancer, ditunjuklah Hyoyeon, Yuri, Sooyoung, dan Yoona. Sebagai "image", ada Jessica, Stella, Yoona, dan Hajin. Namun akhirnya, Stella Kim dan Jang Ha-Jin dipotong dari konsep. Dikabarkan, Jang Ha-Jin dikeluarkan karena kemampuan dance-nya yang kurang, sementara Stella keluar karena harus fokus ke sekolahnya, atas permintaan orangtuanya. Sebagai pengganti, dimasukkan Lee Soon-Kyu, yang bergabung dengan grup konsep ini atas rekomendasi dari seorang personil MILK yang juga merupakan anak SMEnt, yaitu Ayumi. Sebelumnya Lee Soon-Kyu sudah menjadi trainee di perusahaan yang sama dengan penyanyi Wheesung, sayangnya perusahaannya bangkrut. Ia ditransfer ke SMEnt lewat sebuah audisi. Selain itu juga, Lee Hwan-Hee yang dulu sempat dikeluarkan, kini dimasukkan lagi, dan Heo Chanmi masuk sebagai maknae di dalam grup. Pada formasi ini, anggotanya sudah mencapai 12 orang, melebihi dari jumlah personil yang sudah ditetapkan, yaitu 11 orang. Saat itu sekitar tahun 2006. Karena anggotanya sudah melebihi kapasitas, banyak sekali prediksi publik tentang siapa yang akan dikeluarkan dari konsep. Bahkan ada yang memprediksikan Lee Soon-Kyu sebagai "mysterious trainee". Dalam perkembangan berikutnya, Lee Hwan-Hee dan Heo Chanmi dikeluarkan dari grup, membuat anggotanya menjadi hanya 10 orang. Ada yang mengatakan bahwa dalam konsep ini, SMEnt akan membuat grup berisi 10 orang. Namun kemudian Park So-Yeon mengundurkan diri karena tidak kuat dengan "keras"-nya pelatihan (Anda tahu seperti apa SMEnt itu), membuat akhirnya grup ini menjadi hanya tinggal sembilan orang. Kim Tae-Yeon, Jessica Jung, Lee Soon-Kyu, Stephanie Hwang, Kim Hyo-Yeon, Kwon Yu-Ri, Choi Soo-Young, Im Yoon-A, dan Seo Ju-Hyun. Sebagai leader adalah Kim Tae-Yeon, dan sebagai maknae adalah Seo Ju-Hyun. Kesembilan gadis inilah yang kemudian kita kenal sebagai Girls Generation, atau dalam bahasa Korea-nya So Nyeo Shi Dae, atau disingkat SNSD. Nama Girls Generation sendiri diambil dari Lee Seung-Chul yang berjudul So Nyeo Shi Dae, dan menariknya lagu ini menjadi hits pada 1989, yang merupakan tahun kelahiran sebagian personil SNSD. Pada awalnya, ketika nama ini diumumkan pada para personilnya, mereka semua kaget. Itu lantaran nama mereka yang kelihatannya agak kuno. Bahkan saat nama grup ini diumumkan ke publik, mereka sempat bingung dan geli dengan nama itu. Saat itu tahun 2007. Setelah kesembilan personil ini resmi menjadi sebuah girl group, atau girlband, inilah timeline berikutnya:
  • Tanggal 6 Juli 2007, teaser dari Yoona dirilis.
  • Tanggal 7 Juli 2007, teaser dari Tiffany (Stephanie Hwang) dirilis.
  • Tanggal 8 Juli 2007, teaser dari Yuri dirilis.
  • Tanggal 9 Juli 2007, teaser dari Hyoyeon dirilis.
  • Tanggal 10 Juli 2007, teaser dari Sooyoung dirilis.
  • Tanggal 11 Juli 2007, teaser dari Seohyun (Seo Ju-Hyun) dirilis.
  • Tanggal 12 Juli 2007, teaser dari Taeyeon dirilis.
  • Tanggal 13 Juli 2007, teaser dari Jessica dirilis.
  • Tanggal 14 Juli 2007, teaser dari Sunny (Lee Soon-Kyu) dirilis.
  • Tanggal 16 Juli 2007, group footage dan nama So Nyeo Shi Dae/Girls Generation dirilis.
  • Tanggal 3 Agustus 2007, album pertama mereka, "Into The New World" dirilis.
  • Tanggal 5 Agustus 2007, tampil pertama kali di acara SBS Inkigayo.
Setelah itu, Anda semua sudah tahu ceritanya, kan ?
Kemudian kita mengetahui Girls Generation dengan lagu2nya yang terkenal seperti "Gee", "Tell Me Your Wish (Genie)", "Kissing You", "Hoot", "Oh", "Chocolate Love", hingga kemudian ada lagu "Run Devil Run", "Mr. Taxi", dan sekarang yang sedang booming "The Boys", di mana kini mereka sudah merambah pasar Amerika Serikat dengan bekerjasama dengan Interscope Records. Sebenarnya ada banyak sekali lagu Girls Generation, karena memang albumnya juga banyak. Mereka sudah bikin tiga album di Korea, satu album di Jepang, dan banyak dari album2 itu yang sudah di-repackage dan meraih kesuksesan. Pantaslah jika memang Girls Generation menjadi girlband nomor satu di Asia, dengan sederetan perjuangannya yang bikin kita kagum. Dari 11 orang, kemudian dibongkar-pasang, sempat jadi 12 orang, kemudian jadi 10 orang, dan terakhir menjadi 9 orang seperti yang kita kenal seperti sekarang. Mereka meraih banyak sekali prestasi dan pengakuan dari masyarakat, punya fans yang banyak dan sangat mencintai mereka, dan kini, mungkin, sekarang sedang dalam perjalanan untuk bisa go internasional, meskipun mereka sudah sedikit memulainya dengan popularitas mereka yang sangat tinggi di Asia. Satu pertanyaan, kenapa mereka justru ingin merambah pasar musik Amerika, padahal belum tentu mereka mengerti soal musik Korea, sementara di Asia sendiri popularitas mereka sangat tinggi ? Satu hal yang pasti, Amerika adalah pusatnya segala industri hiburan di dunia. Semua orang sudah pasti tidak akan meragukan itu. Mungkin memang kesannya klise, dan semua orang juga tahu. Tapi memang begitu kenyataannya. Tapi ada juga jawaban yang lain. Girls Generation mungkin semacam ditugaskan untuk membawa musik Korea ke level yang lebih tinggi, bersama juga dengan artis2 SMEnt yang lainnya, tujuannya agar lebih dikenal orang dan mendapat perhatian dari seluruh masyarakat di dunia. Dengan memanfaatkan jawaban yang pertama tadi, maka bisa jadi Girls Generation akan sukses melaksanakan misinya. Jika musik Korea bisa diterima baik oleh publik Amerika, maka bukan tidak mungkin seluruh dunia juga akan menerimanya, dan menjadikannya juga sebagai trend baru, meskipun di beberapa wilayah, trend itu sudah berlangsung. Tujuan yang dibawa di sini adalah untuk menjadikan musik Korea lebih mengglobal, meskipun sekarang ini, mereka sudah mengglobal. Namun mereka butuh pengakuan yang lebih. Itulah sebabnya mereka mencoba untuk mengincar pasar Amerika. Untuk lebih mengglobalkan dan untuk lebih diterima dan diakui oleh masyarakat dunia. Itulah jawabannya, menurut pendapat saya. Harus diakui bahwa ini adalah sebuah tantangan. Musik Korea sudah mendapat sambutan baik di level Asia. Buktinya, kita semua ngefans dengan SNSD, atau Super Junior, dan yang lain. Sekarang tantangannya adalah, bisakah musik Korea dibawa ke level yang lebih tinggi, dan diterima oleh seluruh dunia. Satu kendala yang mungkin bisa mengganjal adalah soal bahasa. Tidak semua orang tahu bahasa Korea. Beruntung itu sudah mulai diatasi dengan adanya lirik bahasa Inggris atau lagu versi Inggris dari lagu Korea yang sudah ada. Tapi apakah dengan cara ini juga bisa mempermudah penerimaan musik Korea di mata internasional ? Belum tentu. Meskipun genre Kpop hampir kurang lebih sama dengan genre musik elektronik yang ada di Barat, hanya berbeda di bahasa, tapi masalahnya persaingan di Barat sudah jauh lebih ketat. Harus dilakukan suatu inovasi untuk dapat bersaing dengan musisi2 dunia lainnya. Saya yakin inovasi itu sedang direncanakan saat ini, dan suatu saat akan ada hasilnya. Harapannya, ke depannya, musik Korea bisa diterima di seluruh dunia, karena di Asia sudah sangat diterima dan jadi trend baru, tinggal bagaimana caranya untuk dapat membuatnya menjadi sesuatu yang menarik dan bisa jadi salah satu bagian penting dalam musik dunia. Saya yakin itu yang diharapkan oleh para pelaku industri musik di Korea sana. Kalau nanti musik mereka bisa diterima di seluruh dunia, maka itu nantinya akan memudahkan banyak artis Korea untuk bisa tampil di luar negeri, jauh dari Korea, dan bisa go internasional. Kurang-lebihnya seperti itu.
Well, baiklah... segitu saja dulu cerita dan tulisan saya. Harus diakui kalau Girls Generation adalah girlband terbaik saat ini, melihat dari sejarah dan proses terbentuknya. Perjuangan mereka, terutama selama proses pembentukannya, dan juga perjalanan mereka mencapai kesuksesan hendaknya jadi sesuatu yang bisa menginspirasi kita semua. Minimal, untuk para Sone. Muehehehehehe... yah, harapannya, kalian bisa melihat semua yang sudah dicapai oleh Girls Generation, mulai dari pembentukannya, perjuangannya, hingga mereka bisa sukses sampai saat ini, sebagai sebuah inspirasi yang makin mewarnai hidup kalian dan membuat Anda bisa lebih optimis dan lebih bersemangat dalam menjalani hari2 ke depan. Kalau kalian mau lihat cerita2 lain yang menarik tentang Girls Generation, silakan tanya para Sone yang lain saja ya... terutama yang sudah sepuh dan sudah kenal luar-dalam soal Girls Generation. Saya disini hanya meneruskan saja, hanya sekedar sharing saja... biar semuanya tahu. Oke, kalau begitu, sekian tulisan saya, dan Happy Enjoy!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar