Tadi saya sudah membahas soal DVD-nya, sekarang saya akan membahas salah satu bonus spesial dari Girls Generation Complete Video Collection ini, yaitu kartu pos-nya yang bergambar poster video klip Girls Generation. Ada sepuluh kartu pos di sini, dan itu berarti tidak semua video klip Girls Generation yang ditampilkan dalam kartu pos ini. Semua gambar dalam kartu pos ini dibuat seperti poster film pada era 1900-an hingga 1960-an, yang lebih mengutamakan gambar dalam lukisan daripada gambar foto atau hasil editannya. Sepuluh lagu yang dibuat poster film itu adalah Hoot, The Boys, Run Devil Run, Bad Girl, Time Machine, Genie, Paparazzi, Mr. Taxi, Oh!, dan Gee. Ingin tahu seperti apa gambar2 kartu pos yang menyerupai poster film ini ? Langsung saja, ini dia. Sangat artistik.
Seperti itulah gambar2nya. Dengan memakai gambar lukisan sebagai poster filmnya, kesan klasik namun artistik terlihat dengan sangat jelas dalam gambar2 di atas. Saking klasiknya, saya bahkan mengandaikan poster2 ini dibuat pada tahun berapa, menandakan tahun pembuatan videonya. Seperti contoh, The Boys, dibuat pada tahun 1930-an, sekitar tahun 1932, Gee dibuat pada tahun 1936, Mr. Taxi sekitar tahun 1958, Time Machine sekitar tahun 1950-an, Genie sekitar tahun 1920-an, Paparazzi sekitar tahun 1940-an, Oh! sekitar akhir tahun 1960-an, dan sebagainya. Kenapa saya membuatnya seperti itu ? Itu karena saya melihat dari grafis poster yang dibuat. Saya pernah melihat poster2 film Hollywood klasik, dan bila melihat gambar2 yang ada, saya hanya tinggal mengira-ngira tahunnya saja. Tentu saja ini hanya sebagai candaan saja. Semua tahu kalau video ini dibuat dari kurun waktu 2009 atau 2010 hingga 2012 ini. Saya hanya melihat dari grafis posternya saja, bukan dari videonya. Tapi yang pasti, semua gambar2 ini sangat artistik dan menarik. Biarpun terlihat klasik atau jadul, tapi gambar2 ini sangat bagus. Rasanya sayang jika harus dipakai sebagai kartu pos, karena ini sebenarnya kartu pos, jadi lebih baik disimpan saja. Anggaplah ini koleksi yang sama berharganya dengan kartu pos khusus buatan Pos Indonesia, hanya saja dengan versi yang berbeda.
Baiklah, saya pikir segitu saja tulisan saya kali ini, semoga bisa memberi informasi baru untuk kalian semua. Nanti, saya akan membahas satu lagi bagian dari bonus Girls Generation Complete Video Collection ini, yang akan membuat kalian semua tertarik untuk bermain. Apa itu ? Tunggu saja kemunculannya nanti. Oke, sekarang saatnya saya untuk mengakhiri posting ini, sekian posting saya, dan Happy Enjoy!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar