Jumat, 14 September 2012

GIRLS GENERATION: OH! JAPANESE VERSION PHOTOS

Girls Generation membuat double comeback di Jepang dalam waktu dua minggu terakhir. Setelah mereka merilis lagu All My Love Is For You beberapa hari yang lalu, kini mereka kembali lagi dengan lagu terbarunya, yang merupakan versi Jepang dari salah satu lagu populer mereka di tahun 2010, yaitu Oh!. Konfirmasi lagu Oh! terpilih sebagai single Jepang terbaru mereka muncul tanggal 11 September yang lalu, lewat sebuah pengumuman di website fanbase mereka di Jepang. Tentu saja ini adalah berita yang cukup mengagetkan untuk para Sone, karena biasanya lagu2 Girls Generation di Jepang lebih memperlihatkan sisi dewasa mereka, sementara lagu Oh! lebih memperlihatkan sisi girly mereka, mengingat konsep video klipnya bernuansa cheerleaders. Tapi ternyata semua anggapan itu mentah setelah video klip-nya muncul, meskipun sisi girly mereka tetap muncul, sama halnya dengan video versi Korea-nya, tapi sisi dewasa mereka juga tetap ada, dengan memperlihatkan kehidupan mereka sebagai mahasiswi yang tinggal di sebuah asrama mewah. Jadi kalau mau diibaratkan, Oh! versi Korea mereka itu anak SMA, atau masih SMA, sementara di Oh! versi Jepang, mereka sudah jadi mahasiswi, atau sudah kuliah. Malah saya sampai memberi istilah "The University of Girls Generation", setelah melihat tanda identitas yang ada pada kostum cheerleader mereka, yang sepertinya terinspirasi dari cheerleader level kuliah di Amerika Serikat. Berikut ini, saya memperlihatkan beberapa foto resmi dari single terbaru Girls Generation ini, yang dirilis oleh pihak SM Entertainment Japan. Foto2 ini saya dapatkan dari salah satu fanbase Girls Generation di Facebook. Mereka sumber terbaik, tidak usah diragukan lagi. Seperti apa foto2 resmi dari single Jepang kelima Girls Generation ini ? Langsung saja, ini dia...
Nah, seperti itulah foto2nya. Kalau dilihat kostumnya, yang berwarna putih dengan strip merah marun dan kuning, saya justru jadi teringat dengan tim American Football University of Southern California. Dan setahu saya, ada tim cheerleader mereka yang memakai paduan warna kostum seperti ini, namun dengan bentuk yang lebih minimalis. Tidak bercorak strip seperti di sini. Selain itu, logo GG yang saling bersambungan juga kemungkinan terinspirasi dari logo tim football-nya, yang berbentuk huruf SC yang saling bersambungan. Apakah mungkin di sini Tiffany mengeluarkan ide briliannya lagi ? Karena ia kebetulan berasal dari California, dan USC, singkatan dari University of Southern California, berasal dari negara bagian yang sama. Nuansa college football terasa jelas dalam Oh! versi Jepang ini. Yang pasti, lagu Oh! menyusul lagu Gee, Tell Me Your Wish (Genie), dan The Boys yang lagunya di-remake ke versi Jepang-nya. Dan, meskipun mereka tetap bergaya seperti cheerleader yang girly, seperti di Oh! versi Korea, tapi sisi dewasa mereka tetap muncul. Mereka kini sudah menjadi cheerleader yang dewasa, seperti halnya college cheerleader di Amerika Serikat sana. Kalau nggak percaya, cari saja dengan bantuan Mbah Google.
Baiklah, saya pikir segitu saja tulisan saya untuk kali ini, semoga bisa memberi informasi baru buat kalian semua. Soal hubungan antara warna kostum yang dipakai di foto ini dengan salah satu tim college football di Amerika Serikat, itu semua terjadi berdasarkan apa yang saya pikirkan setelah melihat foto2 di atas untuk pertama kali. Dalam sekejap, saya langsung teringat dengan tim American Football University of Southern California, karena kesamaan paduan warna dan logonya. Saya kebetulan memang suka memperhatikan American Football juga, bukan hanya NFL-nya saja, tapi juga college football-nya juga. Dari situ saya tahu beberapa tim college football terkenal, dan salah satunya berasal dari University of Southern California ini. Warna mereka memang cukup khas, merah marun dan kuning, dan tim itu memang salah satu yang terkenal di Amerika Serikat. Menarik untuk mengetahui apa reaksi para fans K-Pop di California, khususnya yang ada di University of Southern California setelah melihat video klipnya atau foto2nya, dan saya yakin, pasti Tiffany punya peranan besar di sini. Itu menurut pendapat saya. Oke, kalau begitu saatnya saya untuk mengakhiri posting ini, nanti video klipnya akan saya share berbarengan dengan lirik lagunya. Tunggu saja. Sekian posting saya kali ini, dan Happy Enjoy!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar