Jumat, 27 April 2012

GIRLS GENERATION TTS TWINKLE TEASER

Well, aku balik lagi dengan kabar baru tentang Girls Generation. Saya sudah pernah sedikit cerita soal apa itu sub-group dari Girls Generation, yang bernama Girls Generation TTS. Selama tiga hari terakhir, para Sone dibuat heboh dan penasaran oleh munculnya video teaser dari masing2 personil Girls Generation TTS ini. Ada tiga personil di Girls Generation TTS, yaitu Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun. Trio ini sebenarnya sudah sering kalian lihat karena mereka adalah host dari acara Music Core saat ini. Jika selama ini Anda hanya melihat ketiganya tampil sebagai pembawa acara musik, kini kalian bisa melihat aksi ketiganya sebagai sebuah kelompok musik. Girls Generation TTS adalah sub-group pertama dari Girls Generation dan mereka adalah anggotanya. Dalam waktu dekat, mereka akan meluncurkan mini albumnya yang berjudul Twinkle. Pada awal mulanya, mini album ini berisi lima lagu. Tapi kemudian konfirmasi terakhir menyebutkan akan ada tujuh lagu di mini album ini. Hits utamanya, ya lagu Twinkle itu. Sebenarnya, rumor soal sub-group Girls Generation ini sudah mencuat sekitar satu bulan yang lalu. Ada sebuah kabar di Twitter yang mengatakan bahwa di Girls Generation akan dibuat sub-group, seperti halnya Super Junior dan EXO. Jumlah personil dari sub-group ini sudah diumumkan, akan ada tiga orang, dan bahkan ada beberapa nama personil Girls Generation yang disebut-sebut akan menjadi anggota dari sub-group ini. Nama Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun masuk dalam kabar tersebut, meskipun juga ada yang mengatakan kalau Jessica yang akan menjadi salah satu anggota di sub-group ini. Namun akhirnya, pada konfirmasi terakhir, yang sekaligus juga meresmikan sub-group ini, Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun yang menjadi anggotanya. Kemunculan sub-group dari Girls Generation pada awalnya sedikit ditentang oleh para Sone, dengan alasan grup ini sudah merupakan satu kesatuan dengan sembilan orang sebagai personilnya. Memang selama ini kita tahu bahwa Girls Generation selalu tampil bersembilan. Jika seandainya mereka tampil tidak lengkap, itu karena personilnya sedang melakukan aktivitas lain. Pemisahan anggota dan pembentukan sub-group menjadi sesuatu yang tidak biasa bagi para Sone, yang memang sudah terbiasa melihat Girls Generation tampil bersembilan, baik secara lengkap ataupun tidak lengkap. Namun seiring berjalannya waktu, para Sone bisa menerima keadaan ini, terlebih jika alasan dibuatnya sub-group ini adalah untuk mengisi waktu sambil menunggu comeback dari Girls Generation. Kita tahu, bahwa belakangan ini banyak personil2 Girls Generation yang sibuk dengan aktivitas pribadinya masing2. Ada yang main di drama, baik itu drama di TV atau drama musikal, ada yang menjadi pembawa acara musik, ada yang menjadi bintang di variety show, dan lain sebagainya. Banyak Sone yang kemudian jadi rindu melihat Girls Generation tampil lagi di atas panggung dan menyanyikan lagu2 populer mereka. Bisa jadi, kehadiran sub-group dari Girls Generation ini dimaksudkan untuk mengisi waktu sambil menunggu comeback dari Girls Generation, dan juga untuk mengobati kerinduan para Sone menyaksikan Girls Generation tampil. Karena ini sifatnya untuk mengisi waktu dan melihat jadwal para personil yang padat, maka anggota sub-group diambil dari personil Girls Generation yang tidak memiliki jadwal padat. Akhirnya, Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun-lah yang terpilih untuk menjadi anggota sub-group pertama Girls Generation ini.
Girls Generation TTS akan merilis mini album Twinkle pada tanggal 2 Mei 2012. Sebelumnya, mereka akan terlebih dahulu merilis single pertamanya, yang berjudul sama, pada tanggal 29 April 2012. Video klip dari lagu tersebut juga akan diluncurkan pada hari yang sama. Seperti biasa, sebelum video klip resminya dirilis, SM Entertainment akan menyebarkan foto dan video teaser dari kelompok yang akan melakukan comeback atau debut. Hal yang sama juga berlaku pada Girls Generation TTS, SM Entertainment sudah merilis beberapa foto dan video-nya. Yang akan saya share lebih dulu adalah foto2nya, karena foto2nya dulu yang muncul. Dalam beberapa foto teaser berikut ini, Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun dibuat seperti boneka dengan dandanan yang cukup unik. Ingin tahu seperti apa foto2 teaser dari Girls Generation TTS ? Ini dia...
Teaser pertama Girls Generation TTS
One of the teaser photos...
Part of the photoshoots...
One of the rumoured album cover.
Another concept of the album cover.
Pada awalnya, cover mini album Twinkle akan mengikuti foto teaser pertamanya. Namun belakangan, ada versi lain dari cover mini album ini, dengan format gambar menyerupai kaleidoskop, seperti gambar di atas, dan di gambar pembuka posting ini. Format gambar kaleidoskop inilah yang kemungkinan akan menjadi cover dari mini album Twinkle. Itu tadi gambar2nya. Sekarang adalah video2 teaser-nya. Sejak tanggal 25 April 2012 hingga hari ini, SM Entertainment merilis tiga video teaser masing2 personil Girls Generation TTS. Dimulai dari Taeyeon tanggal 25 April, Tiffany pada 26 April, dan Seohyun pada 27 April. Semua video2 teaser itu berdurasi 17 detik. Berikut adalah masing2 videonya.
Teaser Taeyeon diluncurkan tanggal 25 April 2012. Dalam video teaser-nya, digambarkan Taeyeon keluar dari mobil bersama dengan personil Girls Generation TTS lainnya. Di video ini juga diperlihatkan adegan ketika mereka bernyanyi dan menari di ruang make-up dan di sebuah set ruangan pertunjukan. Ada adegan di mana Taeyeon mencium aroma parfum yang ia pakai untuk tampil. Hanya dalam waktu dua hari, video teaser Taeyeon ini sudah mencapai dua juta penonton, mendekati tiga juta penonton, membuka peluang akan kesuksesan sub-group ini ke depannya. Inilah video teaser Taeyeon.
Teaser Tiffany diluncurkan satu hari setelah teaser Taeyeon keluar. Di dalam video ini, Tiffany dan personil Girls Generation TTS lainnya, bernyanyi di set ruangan pertunjukan dan di sebuah panggung. Dalam teaser ini juga ada adegan Tiffany mencoba parfum, sama dengan yang dilakukan oleh Taeyeon. Di teaser ini, tampil dua personil EXO, yaitu Kai dan Sehun, yang kemungkinan akan menjadi model video klip Twinkle. Video ini sudah mengikuti video teaser Taeyeon, ditonton oleh sekitar satu juta penonton setelah satu hari dirilis. Berikut adalah teaser-nya Tiffany.
Teaser Seohyun dirilis hari ini, sekitar siang atau pagi hari yang lalu. Di dalam teaser ini, Girls Generation TTS menjadi rockstar. Adegan nyanyi dan dance dilakukan di ruang make-up, dengan salah satu adegannya Seohyun disodori beberapa pilihan sepatu, yang membuatnya kaget. Adegan parfum juga ada di teaser ini, dengan Seohyun mencium parfum itu langsung dari botolnya, dan tidak disemprotkan. Ada juga adegan di mana Seohyun mengedipkan sebelah matanya, seperti yang dilakukan oleh Tiffany dalam teaser-nya. Para Sone kemudian beranggapan kalau Seohyun berlatih cara mengedipkan mata dari Tiffany. Adegan utama dari teaser ini adalah saat Seohyun menjadi rockstar, bersama personil lainnya. Video ini masih berada di bawah 500 ribu penonton, namun bukan tidak mungkin keesokan harinya, video ini bisa mengikuti video teaser Taeyeon dan Tiffany, menembus jutaan penonton. Inilah teaser Seohyun.
Logo di atas adalah logo teaser untuk video klip Twinkle. Lagu Twinkle akan dirilis untuk pertama kali dalam format digital download lewat iTunes pada tanggal 29 April 2012, bersamaan dengan peluncuran video klip-nya. Mini album dalam sifat fisiknya, berupa CD, akan dirilis tanggal 2 Mei 2012. Keesokan harinya, Girls Generation TTS akan tampil untuk pertama kalinya, di acara MNet! Countdown, pada hari Kamis. Acara Music Bank sudah mempersiapkan kedatangan mereka, dan mereka akan tampil pada hari Jumat mendatang, tanggal 4 Mei 2012. Akankah mereka akan tampil di Music Core di saat mereka juga harus menjadi pembawa acaranya ? Mungkin saja, tapi Taeyeon sudah dipastikan akan tampil di Music Core untuk bernyanyi, dengan menyanyikan lagu "Missing You Like Crazy" (yang kalau kata Kepala Jamuran, yang biasa menerjemahkan lagu2 Girls Generation dan artis K-Pop lainnya, disebut sebagai "Setengah Mati Merindu") yang merupakan soundtrack dari serial King 2 Hearts. Kesuksesan soundtrack itu menembus peringkat pertama deretan tangga lagu membuatnya mendapat kesempatan tampil di acara tersebut, selain juga ia harus menjadi pembawa acara tersebut. Taeyeon akan menyanyikan lagu itu pada Music Core edisi 28 April 2012 nanti, sebagai bagian awal promosi Girls Generation TTS. Setelah debut pada acara2 musik seperti MNet! Countdown, Music Bank, Music Core, dan Inkigayo (disiarkan secara reguler dan secara beruntun pada akhir pekan, dimulai dari hari Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu), Girls Generation TTS akan tampil di dua konser KBS pada tanggal 6 dan 10 Mei 2012. Dikabarkan juga, mereka akan tampil di Dream Concert 2012 (konfirmasi sebelumnya mengatakan Girls Generation yang akan tampil di konser itu) pada tanggal 12 Mei 2012.
Yang unik dari Girls Generation TTS adalah... mereka sudah memberi petunjuk tentang seperti apa gerakan dance di lagu tersebut, dengan memanfaatkan kesempatan sebagai host dari acara Music Core. Sabtu lalu, Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun menjalankan tugasnya seperti biasa sebagai host Music Core, dan mereka melakukan gaya perkenalan yang cukup unik. Caranya dengan menaruh salah satu tangan mereka (tangan yang lainnya memegang mike) di bawah dagu. Gambarnya seperti ini.
Para Sone saat itu sudah mengetahui kabar mengenai Girls Generation TTS dan Twinkle, sehingga mereka langsung menyimpulkan bahwa Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun seperti memberi petunjuk mengenai gerakan dance mereka di lagu Twinkle. Beberapa hari kemudian, ketika teaser Taeyeon dirilis, kesimpulan mereka terbukti. Lihat gambar berikut.
Apakah gerakannya sama ? Ya, memang sama. Bedanya, kalau yang di Music Core itu tangan yang dipakai cuma satu, karena tangan yang satunya dipakai untuk pegang mike, sementara di teaser kedua tangannya dipakai. Karena kesamaan gerakan inilah, yang kemudian membuat saya memutuskan untuk menamai gaya salam Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun ini sebagai "Salam Twinkle". Pantas, kan ?
Well, saya pikir segini saja dulu tulisan saya tentang Girls Generation TTS, dan mini albumnya yang berjudul Twinkle. Kira2 seperti apakah video klip dan lirik lagunya ? Tunggu saja besok. Yang pasti, blog ini akan sesegera mungkin mem-posting video klip Twinkle dan lirik lagu Twinkle kepada kalian. Syukur2 dapat link download lagu dan albumnya. Hehehehehehe... itu pun kalau dapat. Kalau nggak ? Yah, pokoknya tunggu saja deh seperti apa nantinya. Fokus blog ini sebelum MotoGP Spanyol yang akan datang adalah mengenai Girls Generation TTS, jadi tenang saja, saya akan berusaha yang terbaik untuk memberikan kabar2 soal Girls Generation TTS dan mini albumnya pada kalian. Besok akan saya bahas lagi beberapa hal yang juga berhubungan dengan Girls Generation TTS. Untuk sementara segini dulu tulisan saya. Semoga bisa memberi informasi baru buat kalian. Baiklah, sekarang saatnya saya untuk mengakhiri posting ini... sekian posting saya, dan Happy Enjoy!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar