Minggu, 25 Desember 2011

CURHAT HARI NATAL

Annyeonghaseyo Everybody...
Hi, gw balik lagi. Baru kemarin gw udah curhat pada kalian, sekarang gw mau curhat lagi di blog ini. Ini karena kemarin ada beberapa hal yang gw nggak sempat gw omongin kemarin, gara2 gw harus mengejar deadline posting. Untuk curhatan gw kemarin, deadline postingnya itu jam 23:59 tadi malam. Sampai gw terlambat tekan tombol posting-nya, posting-nya akan bertanggal 25 Desember, sementara gw membuat posting kemarin itu tanggal 24 Desember sore hari, sebelum gw berangkat ke gereja. Gw nggak mau hal itu terjadi, sehingga akhirnya gw harus mengejar deadline. Beruntung postingnya bisa selesai sesuai jadwal. Namun yang terjadi adalah gw nggak sempat cerita banyak sama kalian. Hari ini, mumpung waktunya lebih panjang, gw sekarang akan curhat lagi buat kalian.
Karena hari ini hari Natal, maka gw putuskan untuk ngomong dulu soal Natal. Yah, soal pengalaman pribadi lah... nanti untuk cerita2 berikutnya, akan saya curhatkan di bawah atau pindah ke posting berikutnya. Pokoknya selama ada waktu untuk bisa curhat, gw akan curhat. Nggak banyak sih ceritanya. Tapi tetap saja posting ini akan sangat panjang. Muehehehehe... oke, kita mulai saja acara curhatannya.
Ketika gw menulis cerita ini, gw sedang mendengarkan lagu The Boys-nya Girls Generation yang gw putar lewat YouTube, terus di TV sekarang lagi mutar film Happy 21, setelah sebelumnya gw nonton Music Bank. Music Bank-nya sendiri masih edisi minggu ke-4 Agustus 2011, jadi masih eranya Super Junior dan lagu Mr. Simple. Kalau menurut gw, butuh sekitar 4-5 edisi untuk bisa melihat Girls Generation tampil di Music Bank. Gw selama ini belum pernah nonton perform Girls Generation di TV, karena di TV gw nggak berlangganan Indovision, terutama siaran KBS. Jadi gw nggak bisa nonton acara Music Bank. Satu2nya cara adalah mengandalkan YouTube, sambil menunggu giliran Indosiar menyiarkannya. Memang sih agak lama, tapi... sejauh ini fun2 aja buat gw. Girls Generation banyak di YouTube, mulai dari zaman Gee hingga zaman The Boys, semuanya ada. Thanks to all Sone yang meng-upload video2nya ke YouTube, terutama video perform-nya. Jadi gw bisa lihat penampilan mereka, sambil menunggu perform mereka di TV. Gampang kan ? Meskipun nantinya gw akan dibilang terlambat ketika perform itu akhirnya tampil di TV. Tapi tak jadi masalah buat saya, karena lebih baik terlambat daripada tidak pernah sama sekali. Ya, kan ?
Sekarang kita masuk ke topik utama. Soal Natal. Yang pasti setiap tahun pasti merayakan. Tapi baru beberapa tahun ini gw merayakan Natal di tempat tinggal sendiri. Biasanya, kalau gw merayakan Natal, selalu saya dan ibu saya pergi ke Jakarta. Merayakan Natal bersama tante saya. Pergi ke gereja, ya. Tapi ke gereja tante saya. Makanya saya dan ibu saya kenal dengan beberapa teman gereja tante saya. Tapi sejak beberapa tahun lalu, Natal selalu dirayakan di sini, dan kita hanya pergi ke Jakarta untuk ketemu dengan keluarga yang lain. Tidak pergi ke gereja lagi. Karena kita sudah ke gereja di tempat kita tinggal sekarang. Kalau merayakan Natal di Jakarta, karena cuma ketemu dengan keluarga saja sekarang, yah jadinya kita bisa langsung ambil liburannya saja. Maksudnya, kita cuma jalan2 saja atau bersantai saja di rumah. Cuma untuk sekarang, saya belum bisa pergi liburan kali ini... maklum, saya sudah kuliah, dan sepertinya tidak ada tanda2 libur Natal dari kampus. Ini berarti kita belum bisa ke Jakarta. Tapi enaknya, karena sekarang saya lebih banyak di rumah, saya bisa menulis yang banyak buat kalian di blog. Bahkan sekarang saya sedang dalam pekerjaan untuk memenuhi target yang sudah saya rencanakan bulan ini, yaitu mencapai posting ke-300 sepanjang tahun ini. Nanti akan saya jelaskan soal target saya itu, setelah saya menulis curhatan ini, atau akan dibuatkan satu posting khusus, bersama curhatan gw yang lain. Oke, lanjut lagi!
Total, selama hidup gw, gw merayakan Natal di tiga tempat. Bandung, Jakarta, dan Serang. Dulu waktu di Bandung, pasti selalu akan ada acara menghias pohon Natal. Sesekali kita ke Jakarta juga, malah dulu, saya dan ibu saya selalu naik kereta api ke Jakarta. Tapi sejak pindah ke Serang, semua transport ke luar kota, dilakukan dengan naik bus atau naik mobil. Jadi udah nggak pernah naik kereta lagi. Muehehehe... ketika awal2 tinggal di Serang, semua perayaan Natal dilakukan di Jakarta. Dulu Serang itu masih sangat sederhana, tapi perkembangannya sudah mulai lumayan sekarang. Makanya, kita dulu selalu ke Jakarta. Cuma belakangan setelah resmi jadi anggota gereja di Serang, akhirnya semua perayaan Natal dilakukan di Serang. Ke Jakarta hanya untuk, tadi... ketemu dengan keluarga, mengingat semua keluarga yang lain juga berkumpul di Jakarta kalau hari Natal. Seperti itu. Pengen sih suatu saat ingin merayakan Natal di Bandung lagi... bagaimanapun juga, saya tetap orang Bandung. Saya lahir di Bandung. Jadi, harapannya, saya ingin sekali suatu saat bisa pulang lagi ke Bandung dan tinggal lagi di Bandung. Bandung selalu jadi tempat yang mengasyikkan buat saya. Yah, mudah2an setelah kuliah dan sudah mulai kerja, saya akan kembali ke Bandung. Pengennya sih hidup normal di Bandung. Itu keinginan saya. Tadinya juga pengen kuliah di Bandung, tapi ketika mau mengambil tes masuknya, nggak bisa karena batas pendaftarannya sudah habis. Jadi akhirnya gw kuliah di sini, daripada gw harus menunggu satu tahun lagi untuk kuliah. Apalagi, ternyata kuliah di sini enak juga. Tenang gitu. Soalnya gw kuliah malam hari. Pusing soalnya kalau kuliah siang2. Nggak nyaman. Apalagi jarak kuliahnya berjauhan. Selesai kuliah jam 12, nggak bisa langsung santai. Jam 4 kuliah lagi, sampai jam 6 atau jam 7. Berarti kan waktu istirahat saya terpotong, dan saya tidak suka dengan hal itu. Saya memang tipe pemalas... tapi saya juga punya hak sendiri untuk mengatur jam istirahat saya. Yang penting saya bisa tetap kuliah, meskipun malam hari.
Soal hadiah Natal, nggak ada yang terlalu spesial. Biasanya kita mencari hadiah Natal sendiri. Bukan diberi. Saya jarang bertukar kado dengan orang lain. Malah mungkin sudah bertahun-tahun saya nggak pernah dikasih hadiah sama orang lain. Untuk memuaskan diri sendiri, akhirnya saya mencari hadiah sendiri, bersama ibu saya. Makanya kita juga jalan2 saat libur Natal. Salah satu tujuannya begitu. Pokoknya demi kepuasan pribadi deh... karena nggak ada yang memberi hadiah pada saya dalam beberapa tahun ini. Waktu saya ulang tahun pun juga demikian. Nggak ada teman yang ngasih kado. Tapi ngasih selamat sih pasti ada... hanya ibu saya yang memberi saya hadiah, itu pun juga atas keinginan saya pribadi atau pilihan saya sendiri. Kita berdua jalan2 dan kalau ada barang yang saya inginkan, saya tinggal meminta ibu saya untuk membelikannya. Untuk tahun ini, hadiah ulang tahun saya adalah sebuah kaus Manchester City dan celananya. Kausnya saya dapatkan dari sebuah toko yang menjual kaus bola, dan celananya dapat dari pedagang kaki lima. Tapi kualitasnya bagus kok, makanya saya mau beli. Tadinya saya hampir saja menjadikan kaus Barcelona-nya Cesc Fabregas sebagai hadiah ulang tahun saya. Saya sudah melihat kostumnya, dan detailnya sudah memenuhi syarat, sehingga saya berminat untuk membelinya. Tapi ketika saya kembali lagi, saya menemukan sebuah kaus Manchester City yang memang sejak awal juga saya inginkan. Akhirnya, saya memutuskan untuk membeli kaus Manchester City itu karena detailnya juga bagus dan sudah memenuhi syarat. Maksudnya "detailnya memenuhi syarat" artinya detail yang ada di kaus itu sudah mendekati atau sesuai dengan kaus aslinya. Untuk mendapatkan kaus itu tidak mudah, lho... makanya ketika saya menemukan kaus Manchester City itu, tidak ada pilihan lain selain membelinya, karena memang sudah hampir mirip dengan aslinya. Selain itu, saya memang sangat menyukai kaus Manchester City musim ini. Ada gelombang suara lagu Blue Moon di bagian dada bajunya (lihat ada titik2 di kausnya kan ?) dan buat saya, saya yakin semuanya sepakat, bahwa ini adalah hal baru dalam pembuatan desain sebuah kaus. Selain itu, juga melihat penampilan Manchester City musim ini, membuat saya makin kepincut dengan kaus ini. Begitu ceritanya... dan sekarang kaus ini jadi salah satu koleksi kaus bola terbaik saya. Nah, itu tadi sedikit cerita tentang hadiah ulang tahun saya. Untuk Natal kali ini, apa hadiah yang saya inginkan ? CD The Boys ? Tidak. Itu terlalu mahal. Kalian lihat sendiri packaging-nya dan info harganya yang dulu saya pernah share beberapa bulan lalu. Lagipula itu bukan incaran saya. Incaran saya saat ini adalah... CD albumnya 7 Icons, The Journey of Love. Meskipun untuk mendapatkannya saya harus masuk toko aksesoris, tapi itu tidak jadi masalah, karena memang saya sangat menginginkan album itu. Saya ngefans banget sama 7 Icons, dan rasanya nggak cukup kalau gw nggak mendapatkan albumnya. Gw dulu pernah melewatkan mini albumnya, karena... (maaf) harganya mahal. Harganya memang cuma 100 ribu, tapi karena orangtua saya lagi banyak keperluan, akhirnya saya nggak bisa mendapatkan mini albumnya. Nah, untuk albumnya... no excuse for another absent. Saya harus mendapatkannya, apalagi sekarang albumnya dijual secara bebas. Tidak seperti mini albumnya yang harus dipesan dulu sebelum mendapatkannya. Masalahnya hanya satu. Kira2 di Serang atau Cilegon ada toko aksesoris yang menjual albumnya nggak ya ? Sepertinya tidak ada. Jadi untuk mendapatkannya, sepertinya saya harus bersabar sampai saya bisa dapat liburan. Karena memang saya hanya bisa jalan2 jika sedang liburan. Anda tahu sendiri kalau jadwal kuliah berbeda dengan jadwal SMA. Saya masih dalam tahap adaptasi, sehingga saya masih harus menyesuaikan diri dengan jadwalnya yang memang berbeda. Tapi tenang saja, saya bisa menjalani masa adaptasi ini dengan baik kok... dan yang terpenting, saya akan mendapatkan album itu. Itu harus dan wajib. Untuk hadiah lainnya, mungkin akan ditambahkan kemudian, melihat kondisi yang ada. Jika memungkinkan, saya akan membelinya, kalau tidak, ya sudah. Coba lagi nanti. Pokoknya, album itu yang jadi target utama, sementara yang lain... bisa diatur lah... biarlah kondisi yang mengaturnya.
Mengenai harapan di hari Natal, pengennya sih semuanya berjalan dengan baik, aman, damai, tentram, membahagiakan, dan tidak mengecewakan. Semua orang yang merayakan bisa merayakannya dengan baik, tanpa ada gangguan apapun, dan yang tidak merayakan juga tetap bisa bersenang-senang. Tidak perlu ada pertentangan ataupun permusuhan, karena pada intinya, hari Natal itu membawa kedamaian buat semua orang. Semuanya akan bahagia dan indah pada hari Natal, jadi segalanya akan terasa menyenangkan. Pada akhirnya, Natal harus dirayakan dengan suka cita dan penuh kegembiraan. Penuh kebahagiaan dan juga rasa syukur. Segala kebaikan Natal harus kita nikmati, dan kita berikan pada orang lain. Hidup kita jadi akan lebih tenang dan bahagia apabila kita bisa membagi kebaikan itu pada orang lain. Kira2 seperti itulah harapan saya. Sebenarnya saya tidak jago dalam menulis seperti ini... tapi kenapa tidak untuk dicoba. Yang penting kalian semua mengerti tentang apa maksud dari harapan yang saya tulis, karena ini bermakna sangat besar, bukan hanya untuk kehidupan saya saja, tapi juga untuk kehidupan semua orang. Baik yang membaca, ataupun yang tidak. Semuanya akan merasakan hal yang sama. Hati yang penuh dengan kegembiraan, keceriaan, kebahagiaan, kedamaian, semuanya. Itu yang kita rasakan pada akhirnya.
Sebagai penutup saya mau mengucapkan terima kasih atas dukungan kalian terhadap blog ini. Target 65000 views dan 70000 views yang saya sudah rencanakan sepanjang bulan ini semuanya sudah tercapai, dan dengan diterbitkannya posting ini, maka blog ini resmi mencapai 300 posting, ini juga merupakan rencana saya di awal bulan. Saya memang sudah merencanakan, blog ini bisa mencapai 300 posting (atau lebih) pada akhir tahun. Tadinya saya agak ragu apakah bisa tercapai atau tidak, tapi ternyata bisa tercapai. Thanks to Girls Generation, semua posting2 yang membahas tentang mereka bisa meningkatkan jumlah posting blog ini hingga akhirnya sekarang sudah bisa memenuhi target. Untuk ke depannya, masih ada banyak hal lain yang akan dibahas, masih seputar Girls Generation, 7 Icons, Cherrybelle, atau hal2 lainnya, masih akan ada curhatan2 lain, dan banyak lagi cerita2 yang lainnya. Saya akan lebih berusaha lagi untuk bisa memberikan yang terbaik buat kalian semua, dan kembali lagi, kalian semualah yang akan menilai semua yang ada di blog ini. Terima kasih untuk semuanya.
Baiklah, kalau begitu, segitu saja dulu tulisan atau curhatan saya kali ini. Masih ada banyak sekali yang akan saya ceritakan pada kalian semua, dan itu akan ceritakan dalam posting2 blog saya berikutnya. Tunggu saja hal2 yang baru dari blog ini berikutnya. Saya harap kalian semua menikmati liburan kalian, dan selamat bersenang-senang. Sekian tulisan saya, kurang-lebihnya mohon maaf, dan apabila ada yang menyinggung dan Anda merasa tersinggung, saya mohon maaf. Happy Enjoy, and Merry Christmas everyone!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar